Rabu, 06 Oktober 2021

Ucapkan Ikrar, Rutan Magetan deklarasikan Zero Halinar

 

Magetan – Rutan Magetan berkomitmen penuh dalam mensukseskan target Zero Halinar dengan memerangi penyalahgunaan narkoba, pungli dan handphone. Hal tersebut dibuktikan dengan diadakannya apel deklarasi zero halinar oleh seluruh pegawai dan warga binaan yang bertempat di lapangan upacara Rutan Kelas IIB Magetan.

 

 

Setelah kemarin tim Satops Patnal dan regu pengamanan melakukan penyisiran ke seluruh kamar hunian, pagi ini (6/10/2019) diadakan acara deklarasi zero halinar yang dipimpin langsung oleh Karutan Eries Sugianto.  



Seluruh pegawai dan Warga Binaan mengucapkan ikrar dan janji Bersama untuk berkomitmen bersih dari Halinar. Kemudian dilanjutkan penandatanganan komitmen bersama seluruh pegawai dan perwakilan 10 orang Warga Binaan Pemasyarakatan. 

Eries juga menyampaikan bahwa terdapat banyak hal yang mendasari terjadinya pungutan liar dan peredaran narkoba. “Kita tahu bersama bahwa semua kejadian yang ada di Lapas atau Rutan sumbernya dari handphone. Meskipun pimpinan sudah memahami bahwa di jaman digitalisasi sekarang, HP merupakan alat komunikasi yang sangat praktis, tetapi pada kenyataannya banyak sekali dari rekan-rekan WBP kita baik di Lapas maupun Rutan yang menyalahgunakan HP” ujar Karutan.


Di bulan Oktober ini yang juga merupakan bulan ulang tahun Kemenkumham, Kakanwil memberikan target agar Lapas dan Rutan di Jatim bersih dari halinar. “Ini bukan main-main. Saya juga tidak main-main dalam menegakkan aturan disiplin baik kepada WBP atau petugas. Saya tidak mau ada pelanggaran oleh WBP dan saya juga tidak mau ada pengkhianat di jajaran saya", tegas Eries.

 




 
Di akhir kegiatan, Karutan juga memberikan motivasi kepada seluruh pegawai dan WBP. “Mari kita bersama-sama bulatkan tekad untuk mewujudkan lingkungan Rutan yang bersih dari handphone, pungutan liar dan peredaran narkoba", pesannya. (Humas Rutan Magetan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar